Kalau perkataanmu itu benar,…coba susul aku ke Bawakaraeng
Secantik melati itu melangkah berlalu dengan santainya
Perkataan itu harus dibuktikan
Tak sekedar diucapkan
Bukan hanya sekedar sms, surat, dan ucapan ditelepon
Terulang seperti tempo hari
Satu sosok pergi sambil melempar senyum
Efeknya masih terasa hingga detik ini
Mungkin karena begitu indah…
Senyum yang sering membuatnya tersenyum
Ucapnya…Dasar…hehehe
Tak mungkin dia menghilang begitu saja
Tanpa ada jejak sedikitpun
Stres tak karuan, letih minta ampun
Tapi tetap saja melangkah mencari jejak
“Coba Katakan apa yang membuatmu menyusulku???
“Ahh..masa kamu pertanyakan alasanku???
Apa yang akan kamu katakan “ CINTA”
Tersenyum sambil memandang bebatuan diantara pepohonan
Keheranan, lalu bertanya apa itu saja responmu???
“Maksudmu ???
Anda sudah tau sejak tempo hari bagaimana isi hatiku???
Apa semua itu belum menjadi bukti tentang syarat yang kau ajukan???
“Siapa yang mengajukan syarat??
Terdiam tertunduk…
“ Lalu..???
Tersenyum dan berucap,..Iya sudah…hmm…
Dengan santai berucap: makasih banyak ya…ku sudah mengetahuinya dari dulu
Ada apa sebenarnya dengan dirimu???
“ Coba bertanya ke bawakaraeng…
Apa kamu sudah Gila???
Kamu pikir batu, pohon, dan ranting-ranting itu bisa berbicara
Tapi ingat dan camkan,..Aku tak akan berhenti..
Apa kamu yakin???
Pikir dulu baik-baik…
Kamu tau,..Ku mulai menyukaimu..percaya itu
Kamu mau tau kusarankan ke bawakaraeng???
“Cuman ingin melihat reaksimu tentang salah satu kebiasaanku…hahaha…
Kamu kan selalu bilang sayang,..cinta,..dan sebangsanya..
Coba kamu gambarkan lewat beberapa puluhan kalimat tentang kata yang sebangsa itu…
Ayo tak usah malu…ku siap mendengarkan
Tak usah takut gagal dan ditolak
Karena kegagalan itu adalah keseimbangan…
Rampungkan saja gambaranmu tentang kata-kata yang sebangsa itu
Lalu temui aku lagi Di bawakaraeng ya…selamat tinggal…!!!
Nb : Buat yang di Malang...Makasih buat inspirasinya
Kamis, 20 Januari 2011
Kegagalan sebuah Keseimbangan
Diposting oleh
Andi Iccank Baharuddin
di
15.05
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Bagikan ke XBerbagi ke FacebookBagikan ke Pinterest
Label:
Catatan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar