Pages

Sabtu, 09 April 2011

INGIN TERKENAL

Aku Sadar dan aku tahu
Bahwa segala sesuatunya akan berubah
Tapi Kuberharap akan ada satu pengecualian 
Cukup  saja  hal yang sangat berarti

Pertanyaanya :”Apakah tidak ada yang tetap sama???
Namun ku ingin ada yang tetap sama
Sesuatu yang berarti yang sering di ajarkan Isa Al Masih
Ayo berikan saja, serahkan Rasa itu, dan kitapun kan tersenyum

Maaf,..ku tak ingin menjadi terkenal dalam hidup ini
Tabe’,..ku tak ingin menjadi terkenal di dunia ini
Ku hanya ingin menjadi terkenal di dalam hati Anda…hehehe

Kalian tahu…
Angin selalu bertiup dengan tempo yang berbeda
Terkadang efeknya terasa dingin menerpah tubuh
Tetapi dengan melihat senyummu tercipta kehangatan
Dengan menatap wajahmu seperti menerangi dalam kegelapan


Masih banyak kata yang kan tercipta buatmu
Tak akan jenuh dan bosan ku berlari mengejar huruf-huruf itu
Karena kumerasa kau dan aku telah menjadi kita…
Tak perlu kumengelilingi sudut-sudut kota
Dan berteriak menyebut namamu
Karena kau selalu hadir di setiap hembusan angin
Selalu betah menetap di ruang hati

Ahhh kucoba pejamkan mataku dan berharap bermimpi lagi
Dan kalian percaya…!!!
Wajah dan senyum dari pemilik nama itu selalu saja muncul…!!!

0 komentar:

Posting Komentar